GuidePedia

0





Pada hari Ahad, 15 Rabiul Awwal 1438 H atau bertepatan dengan tanggal 15 Desember 2016 para santri Pesantren Ruhama Kemang diundang oleh pihak Pertamina EP Cepu dalam rangka Khataman Al Quran dan Santunan Anak Yatim pada hari jadi Pertamina ke-59. Beralamat di Patra Jasa Office Tower, 5,6,7,8 & 13th floors, Jl. Gatot Subroto Kav. 32-34, RT.6/RW.3, Kuningan Tim., Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12950.

Sejumlah 25 santri diberangkatkan ke acara tersebut dengan didampingi 2 pembimbing yakni Ust. Yanuar Ariyanto dan Ust. Herry Setiawan. Selain santri Pesantren Ruhama Kemang, acara ini dihadiri juga dari pesantren lain yang total jumlah pesertanya menjadi 75 santri. Acara dimulai dari pkl. 09.00 WIB - 13.00 WIB. Rangkaian acara diantaranya : sambutan pihak manajemen Pertamina EP Cepu, Khataman Al Quran, Santunan Anak Yatim dan Tausiyah yang disampaikan oleh Ust. Wahid Rahman, MA. Dan hadir juga pada acara tersebut Bunda Neneng serta Tim muhsinin yang biasa memberikan santunan rutin setiap hari jumat ke Pesantren Ruhama Kemang.

Semoga Alloh ta'ala memberikan balasan kebaikan  yang banyak kepada pihak Pertamina EP Cepu dan seluruh jajarannya atas amal sholeh ini. Jazakumullohu khoiron.




Post a Comment

 
Top